Blog yang didedikasikan untuk memenuhi metode pembelajaran secara online tanpa tatap muka.

Power Tools bengkel Otomotif

Mengklasifikasikan Jenis Power Tools di Bengkel Otomotif.


Dalam melaksanakan kegiatan di bengkel tidak hanya memerlukan peralatan tangan saja,tetapi juga memerlukan peralatan bertenaga(power tools).

Seperti yang kamau ketahui bahwa peralatan tangan adalah jenis peralatan yang dioprasikan menggunakan tenaga tangan,sedangkan peralatan bertenaga(power tools) peralatan yang tidak dapat dioprasikan secara manual.

Mesin bor merupakan salah satu contoh power tools yang memanfaatkan tenaga listrik yang dikonversikan menjadi gerakan mata bor.

A.Jenis power tools 

Peralatan tenaga atau power tools sering digunakan mengerjakan benda kerja,baik melubangi maupun meratakan permukaan benda kerja.Pengerjaan benda kerja dengan peralatan tenaga lebih efisien dibandingkan pengerjaan secara manual.Selain itu.power tools juga dapat digunakan untuk melepas maupun mengencangkan mur/baut pada kendaraan.

Peralatan tenaga atau power tools merupakan peralatan yang menggunakan tenaga listrik,pneumatik(udara bertekanan),atau hidrolik dalam pengoprasiannya.
Jenis power tools yang digunakan di bengkel otomotif,yaitu sebagai berikut.

Mesin Bor

Mesin bor merupakan jenis mesin yang berfungsi untuk membuat lubang pada benda kerja.
Prinsip kerjanya memutarkan alat potong(pahat)yang arah pemakanan mata bor nya hanya pada sumbu mesin tersebut.berikut 3 jenis mesin bor

  • Mesin Bor Meja

Mesin bor yang diletakan di atas meja.Mesin ini digunakan untuk membuat lubang benda kerja dengan diameter kecil sampai diameter 16 mm.

  • Mesin Bor Tangan

Bor tangan berbentuk mirip seperti pistol dan pengoprasiannya dengan menggunakan tangan.
Mesin bor tangan digunakan untuk melubangi pelat logam,kayu,maupun tembok.Mesin bor tangan juga dapat digunakan untuk mengencangkan baut.

Mesin bor didukung oleh beberapa bagian yang terdapat di dlaam mesin bor


  • Cekam bor

Untuk memegang mata bor bertangkai silindris
Sarung Pengurung/Sarung Tirus
Digunkan untuk memegang mata bor yang bertsngkai tirus.

  • Pemegang benda kerja

Digunakan untuk memegang benda kerja agar posisi tetap dan tidak bergerak.Antara lain
Ragum Tangan 
Merupakan ragum yang dapat dikunci dengan tangan

  • Ragum Mesin

Digunakan untuk memegang benda kerja besar dan dipegang oleh tangan

  • Meja mesin

Digunakan apabila benda kerja tidak meungkin dijepit oleh ragum

  • Mata Bor

Merupakan alat potong yang digunakan untuk membuat lubang pada benda kerja.

Mesin Gerinda

Mesin gerinda merupan mesin yang berfungsi  untuk menggerinda benda kerja.Menggerinda benda kerja bertujuan untuk mengasah benda kerja dan untuk membentuk benda kerja.
Prisip kerja mesin gerinda adalah batu gerinda berputar bersentuhan dengan benda kerja sehingga terjadi pengikisan,pengasahan,atau pemotongan.
Beberpa jenis meisn gerinda yang digunakan dibengkel,antara lain sebagai berikut

Mesin gerinda tangan


Merupakan mesin gerinda yang dapat dibawa kemana-mana dan dipegang dengan menggunakan tangan untuk memutarkan batu gerinda atau roda gerinda.Mesin gerinda tangan dapat digunakan untuk meratakan permukaan benda kerja maupun memotong benda kerja.

Mesin Gerinda Duduk


Merupakan mesin gerinda yang diletakan pada dudukan di bangku kerja.
Pada saat melakukaan penggerindaan,benda kerja didekatkan dan ditempelkan ke batu gerinda yang berputar hingga permukaan benda kerja terkikis oleh batu gerinda.

Mesin Gerinda Potong


Digunkaan untuk memotong benda kerja yang terbuat dari bahan pelat ataupun pipa.
Batu gerinda yang digunakan adalah piringan gerinda tipis yang berputar dengan kecepatan tinggi.
Prinsip kerja gerinda potong sama seperti gergaji,hanua saja gerinda potong dapat memeotong benda kerja pelat ataupun pipa dari bahan baja dengan cepat.

Kunci Impack (Impack wrech)

Kunci Impact merupakan kunci yang digunakan untuk melepas mur dan baut dengan menggunakan tenaga udara kompresor.selain sumber tenaga dari udara kompreso,kunci impact juga memanfaatkan sumber tenaga listrik dan hidrolik.

Kunci impact pistol mempunyai bentuk dan prinsip kerja hampir sama dengan mesin bor tangan,hanya saja sumber tenaga bor tangan menggunakan tenaga listrik dan kunci impact menggunakan tenaga kompresor.

Penggunaan Kunci impact memberikan beberapa keuntungan antara lain pembukaan mur dan baut lebih cepat,pekerjaan mekanik lebih ringan.

Obeng Pneumatik(Pneumatik Screwdriver)


Obeng pneumatik digunakan untuk membuka sekrup yang memiliki momen pengencangan yang tinggi.Penggunaan obeng pneumatik biasanya untuk membuka sekrup dengan momen pengencangan tinggi dapat menyebabkan obeng patah.
Suber tenagan yang digunakan pengoprasian berasal dari udar kompresor.

Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Cari Blog Ini

Belajarjarakjjauh.com. Diberdayakan oleh Blogger.

Recent Posts

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.