Blog yang didedikasikan untuk memenuhi metode pembelajaran secara online tanpa tatap muka.

Mengenal Alat Ukur Elektrik di Bengkel Otomotif

 


Taukah kamu apa itu alat ukur elektrik???


Sebelum kamu mempelajari alat ukur elektrik,kamu perlu mengetahui perbedaan antara elektrik dan elektronik.


Elektrik merupakan istilah untuk komponen atau peralatan kelistrikan pada arus kuat,sedangkan elektronik merupakan istilah untuk peralatan kelistrikan pada arus lemah.

Jadi....

Alat elektrik digunakan untuk mengukur besaran-besaran listrik arus kuat kendaraan.

Alat ukur elektrik yang digunakan dibengkel otomotif adalah,antara lain TANG AMPERE,ENGINE TUNEUP TESTER,GAS ANALYZER.


Kita bahas satu per satu ya...


1. Engine Tune Up Tester



Merupakan alat ukur yang digunakan untuk mengukur putaran mesin,sudut dwell,tegangan baterai,hambatan,kevakuman,tekanan,dan waktu pengapian.


2.Tang Ampere




Tang Ampere memiliki fungsi yang hampir sama dengan multimeter,yaitu untuk mengukur arus listrik,tegangan dan hambatan pada kendaraan.
Perbedaan antara tang ampere dan multimeter adalah batas pengukuran yang dilakukan.
Tang ampere digunakan untuk mengukur pada tegangan dan arus tinggi.

Tang ampere merupakan alat ukur digital yang digunakan untuk mengukur arus besar pada rangkaian tanpa harus memotong kabel pada rangkaian.

3.Exhaust Gas Analyzer




Merupakan alat ukur yang digunakan untuk mengukur dan menganalisis gas buang kendaraan bermotor.

Mengukur emisi gas buang pada kendaraan seperti CO (karbon monoksida),HC (Hidrokarbon),Pb(Timah hitam),CO2(karbon dioksida),NOx(nitrogen oksida),dan partiker asap lainnya...

Nah itulah ketiga alat ukur Elektrik dibengkel otomotif yang lazim ditemui..
 
Untuk pembahasan komponen dan cara mengunakan alat ukur tersebut kita bahas di next slide ya...

Semoga bermanfaat...


Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Cari Blog Ini

Belajarjarakjjauh.com. Diberdayakan oleh Blogger.

Recent Posts

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.